Cara Menghilangkan Jerawat Secara Alami
Jerawat merupakan salah satu perhatian
penting dalam kesehatan tubuh.Dan setelah diposting sebelumnya telah membahas makanan
pencegah jerawat maka berikutnya adalah cara
pencegahan atau menghilangkannya.Timbulnya jerawat biasanya menjadi pertanda
bahwa tubuh kita mengalami masa usia puber.Terkadang timbulnya jerawat menjadi
salah satu faktor yang mengurangi rasa percaya diri kita kepada teman-teman
yang ada diluar rumah kita.Selain itu timbulnya jerawat pada muka membuat kita
sedikit terganggu,selain itu untuk sekedar jalan keluar rumah membuat kita
merasa malu karena biasanya takut dilihat oleh teman-teman diluar sana.
Masalah timbulnya jerawat merupakan hal
dalam kebersihan tubuh dan kulit muka kita.Semakin kita selalu rutin menjaga
kebersihan tubuh maka semakin terjagalah tubuh dan kulit dari segala macam
serangan penyakit yang datang.Ada beberapa indikasi timbulnya jerawat yakni
mulai dari makanan yang kita konsumsi dan juga lingkungan disekitar kita.Karena
biasanya lingkungan yang bersih dan jauh dari udara kotor tentunya akan membuat
kulit kita terjaga dari namanya penyakit tersebut.
Memang ada beberapa cara orang
menghilangkan jerawat mulai dari menggunakan obat herbal atau obat tradisional
dan juga menggunakan obat kimia yang terkadang kurang maksimal dalam
penyembuhannya.Tapi kali ini dibawah ini akan diberikan sebuah tips sederhana
yakni cuma dengan menggunakan bahan-bahan yang sering kita temukan yakni bahan
dan ramuan alami.Karena dengan menggunakan bahan-bahan alami tentunya
efektifitas penyembuhan akan lebih baik hasilnya.
Cara Menghilangkan Jerawat Secara Alami :
Madu
Madu
paling sering kita temukan,karena memang madu merupakan salah satu obat alami
bagi kesehatan tubuh kita.Sudah banyak kita ketahui bahwa madu banyak manfaat
dan khasiat bagi kesehatan tubuh kita tentunya.Pada penggunaan madu
caranya yaitu dengan mengambil madu sekitar 1 sendok makan kemudian oleskan ke
kulit wajah atau muka yang ada efek jerawat maupun bekas jerawat.Oleskan secara
merata kepermukaan kulit wajah atau jerawat.Setelah itu biarkan selama waktu 15
menit.Setelah itu untuk membersihkannya gunakan air hangat.Untuk mendapatkan
hasil maksimal lakukan secara teratur.
Mentimun
Mentimun
merupakan buah yang mudah dijumpai tentunya.Pada buah mentimun cara
penggunaannya dengan cara mengiris buah mentimun kemudian tempelkan pada kulit
wajah kita dan biarkan selama 15 menit.Kandungan air dalam mentimun membuat
wajah menjadi terasa dingin dan sejuk yang tentunya dapat mengecilkan jerawat
yang akan mungkin membesar atau mengembang.
Pepaya
Pepaya
mempunyai kandungan yang luar biasa tentunya bagi tubuh kita.Caranya sangat
mudah dengan memblender dua atau tiga potongan buah pepaya kemudian hasil
blender di oleskan merata ke permukaan wajah secara merata dan biarkan selama
15 menit.Lakukan secara rutin untuk mendapatkan wajah yang bersih dan bebas
dari jerawat.
Jeruk nipis
Cara Menghilangkan Jerawat Dengan Jeruk nipis Sangat mudah,yaitu campurkan
jus/perasan lemon dengan air mawar kemudian oleskan di wajah. biarkan kira-kira
15 menit. Jika sudah, bilas dengan air hangat. Jeruk nipis Bisa digunakan untuk
mengobati jerawat karena mengandung citric acid. citric acid sangat baik untuk
memindahkan sel-sel kulit yang mati yang bisa menyebabkan jerawat. lakukan ini
dengan rutin dan konsisten selama kurang lebih 15 hari dan lihat hasilnya.
Putih Telur
Cara Menghilangkan Jerawat Dengan Putih Telur juga bisa. Pertama pisahkan
kuning telur dan ambil putih telurnya. Kocok dan oleskan ke wajah kemudian
diamkan selama 15 menit. Putih telur dapat digunakan untuk mengurangi minyak di
wajah yang yang bisa menjadi pemicu jerawat.
Pasta Gigi
Cara Menghilangkan Jerawat Dengan Pasta Gigi mungkin juga bisa dicoba.
Pasta gigi yang digunakan atau yang bisa kita pakai untuk mengobati jerawat
adalah yang berbentuk pasta bukan jell. Tinggal Oleskan pasta gigi ke jerawat
dan bagian lain di sekitar jerawat tersebut sebelum tidur. Kemudian Biarkan
sampai pagi hari.
Tomat
Cara Menghilangkan Jerawat Dengan Tomat juga bisa. Buah ini sangat ampuh
untuk menghilangkan komedo hitam(blackheads). Caranya cukup mudah, Buah tomat
dibelah jadi dua,kemudian di usap-usapkan kewajah yang berjerawat. Diamkan
sampai 1jam kemudian bilas sampai bersih.
Bawang Putih
Cara Menghilangkan Jerawat Dengan Bawang Putih adalah hal sangat mudah
diantara cara-cara yang lain. Tumbuk atau diiris bawang putih tadi, kemudian
usapkan pada wajah yang berjerawat, tunggu hingga beberapa menit dan bilas
sampai bersih
Untuk
cara diatas merupakan pengobatan atau cara dari luar,sedangkan untuk dari
dalamnya berikut penjelasannya :
1.Hindari
Makanan Berlemak
Makanan
berlemak cenderung membuat tubuh dan kulit menjadi berlemak,lemak yang
ditimbulkan dapat membuat kulit dan wajah mudah menimbulkan efek kecil pada
kulit sehingga akan lebih mudah menimbulkan seperti zat beracun dalam tubuh dan
pada kulit akan mudah munculnya komedo selain itu tentunya jerawat akan mudah
datang.Maka dari itu kurangi makanan berlemak karena memang makanan berlemak
yang dikonsumsi secara berlebihan akan membuat tubuh mudah terserang penyakit.
Oleh
karena itu konsumsi makanan berserat dan bergizi seperti sayuran dan
buah-buahan agar tubuh tetap optimal terjaga kesehatannya.Karena memang
kebanyakan orang yang mengkonsumsi buah dan sayur biasanya akan selalu jauh
dari jerawat dan penyakit lainnya yang datang menyerang tubuh kita.
2.Perbanyak
Minum Air
Air
putih banyak membantu tubuh untuk menggantikan cairan tubuh kita yang
hilang,seperti berkeringat dan bernafas,karena semuanya itu membutuhkan cairan
tubuh untuk melakukannya.Selain itu air putih membantu menjaga metabolisme
tubuh tetap terjaga.Oleh karena itu konsumsi air putih yang banyak dan jangan
berlebihan karena air putih membantu tubuh membuat sisa-sisa zat ataupun racun
yang mengendap dalam tubuh yang hasilnya akan dikeluarkan dari air seni.
3.Olah
raga Secara Teratur
Olah
raga adalah kunci keberhasilan dari kesehatan kita.Dengan berolahraga tubuh
tetap sehat dan tentunya jauh dari segala macam penyakit yang akan menyerang
tubuh dan kulit kita.Maksimalkan olahraga agar kulit tetap sehat yakni dengan
berolahraga keringat akan keluar ,keluarnya keringat ini akan membuang semua
sel-sel beracun dalam kulit dan tubuh kita keluar.Olahragalah secara teratur
dan efektif agar tubuh tetap sehat dan kuat.
Aktifitas yang di lakukan saat ingin menghilangkan jerawat :
- Mencuci wajah 2 kali sehari bisa menghilangkan
jerawat
- Sesuaikan kosmetik dengan jenis kulit anda
mungkin akan menghilangkan jerawat
- sebisa mungkin hindari kosmetik yang berminyak
untuk menghilangkan jerawat.
- Keringkan wajah kita dengan handuk yang bersih
setelah cuci muka atau mandi, karena bakteri juga menyukai tempat yang
lembab dan hangat.
- Minum air putih minimal 2 liter sehari, maka
kulit kita akan selalu fit dan sehat.
- Menggunakan pelembab akan membantu menyehatkan
kulit kita, terutama dari kulit kering dan pecah2. Namun pelembab disini
bukan berarti pelembab yang berminyak..sekarang sudah banyak produk
kosmetik yang berbahan dasar air.
- selalu pastikan kulit anda bersih sebelum tidur
dengan mencuci muka anda sebelum tidur agar kulit beregenerasi dengan
baik.
- Sering-seringlah makan sayur dan buah.
- Tidur yang cukup dan teratur.
Semoga artikel tentang cara
menghilangkan jerawat ini bermanfaat
Tidak ada komentar:
Posting Komentar