Sabtu, 27 April 2013

SAUS TOMAT

Berikut ini cara-cara sederhana untuk membuat saos tomat sendiri di rumah :


  1. Didihkan beberapa liter air ke dalam panci besar. Jumlahnya dikira-kira sampai mampu menutupi buah tomat yang akan kita gunakan sebagai saus. 
  2. Setelah mendidik kemudian masukan beberapa buah tomat (sesuai dengan keinginan) ke dalam panci tersebut untuk dimasak selama kurang lebih 1 menit. Angkat kemudian siram dengan air es untuk menghentikan proses pemasakan. Tujuan perebusan ini selain untuk memasak tomat, juga untuk mempermudah pengelupasan kulit tomat.
  3. Setelah dingin kupas kulit tomat dan keluarkan bijinya. Setelah bersih kemudian tiriskan. Anda juga dapat memilih untuk menghilangkan air dengan cara memerasnya untuk mendapatkan saus tomat yang lebih kental.
  4. Blender tomat yang telah dibersihkan dan dikeluarkan isinya tersebut sampai halus.
  5. Masukkan ke dalam wajan tanpa minyak. Tambahkan sedikit garam, gula dan perasa sesuai selera. Gula dan garam juga merupakan pengawet alami bagi masakan Anda. Kemudian masak dengan api sedang sambil terus diaduk sampai mendidih dan airnya hilang.
  6. Dinginkan dan saos tomat siap untuk digunakan

Sedikit Tips dan Peringatan :
  1. Untuk media penyimpanan Anda dapat menggunakan botol kaca yang sebelumnya telah disterilkan terlebih dahulu dengan cara merebusnya. Setelah dimasukkan ke dalam botol kaca, tutup dengan rapat kemudian sterilkan lagi dengan cara mengukus botol selama beberapa menit. Pastikan botolnya tahan panas agar tidak retak atau pecah selama proses. Angkat dan dinginkan. Setelah dingin masukkan ke dalam lemari es. Dengan cara seperti ini saus tomat bisa tahan sampai dengan 2 bulan. Namun beberapa orang yang telah mencoba sebelumnya menyatakan bahwa saos tomat hanya mampu bertahan sekitar 3 minggu.
  2. Anda dapat menambahkan pengawet sintesis berupa natrium benzuat dalam saus untuk menjaga kesegarannya. Namun Anda harus benar-benar memperhatikan dosisnya. Pada beberapa sumber tidak disarankan untuk menggunakan jenis pengawet ini. Saya pribadi belum pernah menggunakan pengawet jenis ini, jadi saran dari saya lebih baik jangan digunakan.
  3. Resep ini hanyalah resep dasar saus tomat. Anda dapat mengkreasikan sendiri sesuai dengan kebutuhan dan selera Anda.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar